Guru KB PAUD Istiqlal Jakarta Ikuti Program Pertukaran Guru APEX Kerja Sama Kemendikbud RI

Jakarta, 27 Agustus 2024 – Salah satu guru dari KB PAUD Istiqlal Jakarta, Tammy Sri Utami D., terpilih mengikuti program pertukaran guru internasional APEX (ALCoB Program for Educators’ eXchange)  yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbud RI) bekerja sama dengan Kementerian Republik Korea

 

Kegiatan yang berlangsung di Jakarta dari tanggal 11 hingga 16 Agustus 2024 ini mengangkat tema “Growing Together for a Resilient and Sustainable Educational Development”. Program ini merupakan bagian dari inisiatif pemerintah Indonesia untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui kerja sama internasional. Melalui APEX 2024, diharapkan para peserta dapat meningkatkan kompetensi, memperluas wawasan, berbagi pengalaman, serta membangun jejaring dengan para guru Indonesia maupun Korea untuk dapat berkolaborasi dalam proses pembelajaran yang inovatif.

Dalam acara pembukaan APEX 2024 Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP), Anindito Aditomo, memberikan kata sambutannya. Beliau menyampaikan, “APEX 2024 merupakan salah satu inisiatif penting yang dirancang untuk mempersiapkan guru-guru kita menghadapi tantangan global di bidang pendidikan. Dengan memperluas wawasan dan membangun jejaring internasional, kami berharap para guru peserta dapat membawa kembali praktik-praktik terbaik yang dapat diterapkan di sekolah masing-masing, serta menjadi agen perubahan di lingkungan pendidikan.”

Selain itu, Senior Program Specialist IACE (Institute of APEC Collaborative Education) Ms. Soyeon Lee sebagai penyelenggara menyatakan, “Kami sangat senang dapat berpartisipasi dalam program APEX 2024 ini. Kerja sama ini adalah kesempatan yang sangat berharga bagi peserta untuk belajar dan bertukar pengalaman dengan para guru Indonesia. Melalui program ini, kami berharap dapat saling menginspirasi dalam menciptakan metode pengajaran yang lebih efektif dan inovatif di kedua negara.”  

Program APEX dirancang untuk memberikan para guru di Indonesia kesempatan untuk memperluas wawasan dan keterampilan mereka dengan belajar dari sistem pendidikan di negara-negara Asia Pasifik lainnya. Melalui program ini, para peserta dapat berbagi pengalaman mengajar, belajar metode pendidikan yang inovatif, dan memperkuat hubungan antarnegara di bidang pendidikan.

Dalam keterangannya, Kepala Sekolah KB PAUD Istiqlal Jakarta Ema Mardiah, S.Pd. menyampaikan rasa bangganya atas terpilihnya salah seorang gurunya dalam program ini. “Kami sangat bangga dan mendukung penuh keikutsertaan Ibu Tammy dalam program pertukaran guru APEX ini. Ini adalah kesempatan emas bagi beliau untuk belajar dan membawa kembali pengetahuan serta pengalaman berharga yang dapat diaplikasikan di KB PAUD Istiqlal. Kami yakin, ini juga akan memberi inspirasi dan motivasi baru bagi seluruh guru dan siswa di sini,” ujar Ema Mardiah.  

Program APEX 2024 tidak hanya memberikan manfaat langsung bagi 40 peserta guru terpilih, tetapi juga memberikan dampak positif bagi sekolah asal mereka. Para guru yang telah berpartisipasi diharapkan dapat menjadi agen perubahan dan pembaharuan di lingkungan sekolah mereka, berbagi praktik terbaik, dan menerapkan pendekatan pengajaran baru yang mereka pelajari selama program.

Program yang dilaksanakan selama satu pekan ini meliputi pengenalan aksara dan budaya Korea, pemanfaatan teknologi Augmented Reality (AR), Virtual Reality (VR), Pocket  Turtle, dan berbagai aplikasi teknologi untuk pembelajaran. Untuk pengenalan budaya Indonesia, para peserta berkunjung ke cagar budaya Betawi di Setu Babakan.  

Tammy Sri Utami D. juga menyampaikan kesannya tentang program ini. “Saya senang dapat mewakili KB PAUD Istiqlal untuk bisa mengikuti program APEX ini. Saya belajar banyak hal baru yang dapat saya bawa kembali ke sekolah, terutama dalam hal inovasi pembelajaran yang dapat meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak di sini,” ujarnya.  

 

Keikutsertaannya dalam program APEX ini merupakan langkah penting dalam upaya KB PAUD Istiqlal Jakarta untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan pengajaran. Diharapkan, hasil dari program ini akan semakin memajukan pendidikan di KB PAUD Istiqlal dan memberikan kontribusi positif bagi dunia pendidikan di Indonesia. (HUMAS MIJ)

Related posts